Kumpulan Puisi Cinta: Berikut ini beberapa buah contoh koleksi puisi cinta yang mengekspresikan aneka ungkapan perasaan rindu, kecewa, sedih dan sebagainya, yang dibangun dari perasaan logis seseorang saat merasakan cinta. Cinta tak hanya ketawa tapi juga berbuah air mata. Itulah hakikat cinta kepada sesama makhluk Tuhan, sebab kita sama sekali tak punya daya kekuatan untuk mengekalkan perasaan-perasaan yang muncul di benak kita. Orang-orang yang sedang dilanda jatuh cinta perasaan mereka akan peka dengan nilai-nilai keindahan. Hal itu jika cinta yang mereka rasakan sedang membuat perasaan berbunga-bunga. Namun adakalanya perasaan yang muncul justru sebaliknya.
Dendam, benci, marah, kecewa kerap juga dirasakan oleh orang-orang yang sedang jatuh cinta. Biasanya perasaan begini pun akan dimunculkan melalui ekspresi bahasa puisi. Tak selalunya berupa rasa bahagia yang dirasakan oleh orang yang sedang jatuh cinta, perasaan sedih, sakit hati, cemburu, kecewa dan sebagainya pun banyak diungkapkan melalui bahasa-bahasa puisi. Aneka Koleksi Puisi Cinta tak hanya membuat yang membacanya akan berbunga-bunga, namun juga bisa merasa tersindir, cemburu, marah dan sebagainya. Berikut Kumpulan Puisi Cinta yang dapat Anda nikmati.
Setangkai Hujan
Hujan menari-nari di benakku
Menghembus sebuah kepedihan
Ada sakit yang tertinggal di tetesnya
Menenggelamkan kenangan
Aku cemburu
Pada awan yang berayun di langit
Yang meniupkan angin untuk hujan
Puisi ini isinya tentang curahan hati seseorang yang sedang patah hati. Dia merasa begitu sedih akan kisah cintanya yang harus berakhir. Setiap mengingat kenangan bersama kekasihnya, air mata selalu menetes. Dia ingin sekali mendapatkan orang atau kembali kepada orang yang dia cintai agar saling melengkapi satu sama lain.
***
Rerumputan Rindu
Senyummu yang telah mengundangku
Di atas rerumputan rindu
Di bawah langit yang tetap kelabu
Pernah kau dendang kelu
Sebuah sajak berirama lugu
Tentang janji semu
Aku masih tak mengerti
Dengan cerita yang kau karang
Sudahlah,
Buang saja sajak cintamu
Aku akan menunggumu di sebuah petang
Puisi ini bercerita tentang rasa patah hati dan marah kepada kekasihnya. Tergambar bahwa dia merasa sakit hati dengan pasangannya karena cintanya ternyata hanya bohong semata. Jadi “tokoh” dalam puisi ini ingin mengakhiri hubungan dengan pasangannya karena merasa sudah dikhianati.
***
Perjamuan Cinta
Di sebuah senja saat kau hadirkan perjamuan cinta
Sebilah rindu yang kukemas di menu kata
Ada hasrat menggugu di tabir waktu
tak jua aku ingat tentang sekuntum janji
kau pun lupa,
Aku barang kali terlupa menafsir janji semu
pada dinding sunyi enggan kau singgahi
tak sesekali kita bersua menautkan kata
Hingga aku dihantar pada kematian kelu
Aku hanya,
wujud cinta rumitmu
Inti puisi ini sama dengan dua puisi di atas, yaitu tentang patah hati. Walaupun judulnya adalah perjamuan cinta sebenarnya arti dari puisi ini sedih karena bercerita tentang sebuah penghianatan dari seorang kekasih.
***
Kekasih Jelmaan
Digelut mimpi di ambang pejam
Kekasihku larut di kelam
Di dekap dengkur malam
Di petang kemarin ia titip pucuk pesan
Setumpuk sajak lelap di pelukan
Tak jua menenangkan
Perih rintih menunggu kasih
Kekasih jelmaan taman selasih
Kuputuskan berlayar lena
Meski kekasih entah kemana
Mungkin malam nanti ia jengukku
Menjagakanku, membasuh sela-sela nadiku
Kekasih jelmaan di sini maksudnya adalah seseorang yang sangat mengharapkan memiliki pendamping. Dia sudah lama sekali mendambakan seorang kekasih yang datang kepadanya dan menjaga dia dengan penuh cinta.
***
Ketika Cinta
Ketika cinta akhirnya mengajakmu pada kekasih
Lalu kudapati janur itu mensketsa garis mimpimu
Berdoalah agar kekasihmu penghancur dosamu
Dalam lafal-lafal hening hari bahagia
Syahdan,
Temanilah kekasihmu merangkai detik-detik sunyi
Di rumah Sang Kekasih
Yang tak pernah kosong dari debu-debu tajam
Inti dari puisi ini adalah dalam memilih kekasih apalagi yang akan dijadikan sebagai teman hidup haruslah yang bisa membimbing kita. Kekasih atau calon pendamping hidup kita harus bisa membawa kita ke derajat tinggi Tuhan ketika meninggal kelak. Puisi ini juga memberi nasehat bahwa sebagai pasangan, Anda harus sama-sama beribadah agar Tuhan memberikan jalan yang terbaik kepada Anda dan pasangan Anda.
Kumpulan Puisi Cinta Pendek
Inilah beberapa kumpulan puisi cinta pendek. Meskipun pendek, maknanya tetap dalam jika benar-benar diresapi.
Tak Perlu Malu
Ketika air es mencair, air dingin pun mengalir.
Ketika rasa mau bergulir, keinginan untuk bersama pun mengukir.
***
The Golden Days
I thought love would be so complicated.
But when you said, “I will make the impossible possible,” I trust you.
I believe that the golden days will come.
I believe that we will be together.
I believe that I can see and touch your beautiful eyes.
I believe that those days will come soon. You’ll see how the power of love will find its way. I am waiting for the days and so are you.
***
Mata Indahmu
Tak sadarkah betapa indahnya matamu?
Tak tahukah betapa kuingin kau menatapku?
Tak inginkah kau bicara melalui matamu?
Mungkin hanya aku yang tahu betapa berharganya matamu.
Mungkin hanya aku yang begitu ingin memiliki tatapan kasih dari matamu.
***
Kau Ngerti Aku
Kelelahan mendaki jalan terjal berliku.
Keletihan mencari kedamaian hati.
Keputusasaan menanti kepastian.
Terlegakan oleh kata-katamu.
Kalimat-kalimat itu bagaikan air nan bening danau tenang di puncak gunung.
Kelapangan dadamu melonggarkan hatimu, mengirimkan curahan mutiara kata yang membuatku bangkit dari keterpurukan ini.
***
Into You
Time to remember, time to fly.
Time to know that a good and intensive communication will make love stronger.
How love will make difficult things look easy and simple.
***
Aku Butuh
Jauh hati, jauh mata
Jauh rasa, jauh cinta.
Aku butuh mengisi hatiku dengan rasa kasih.
Aku butuh menyentuh rasa cinta itu.
Tak inginku jauh hati dan mata.
Tak inginku jauh rasa, jauh cinta.
Aku butuh cinta.
***
Ku Tak Mampu
Bagaimana bisa kulupa kamu.
Bagaimana bisa ku tak merindukanmu.
Bagaimana bisa ku tak mengingatmu dalam benakku.
Sukmaku di sukmamu.
Jantungku di hatimu.
Ku tak mampu menepismu.
***
Waktu Kita
Kau genggam tanganku.
Kau belai rambut dan punggungku.
Kau katakan ungkap rasamu, “Istriku. Kau istriku kini.”
Waktu kita terasa banyak.
Waktu kita tak lagi maya.
Waktu kita kini kita rasa.
Kau harus tahu, kini akupun dapat berucap, “Suamiku. Kau suamimu kini.”
***
Kenanga Merah
Melati itu putih, katamu.
Mawar itu merah, katamu.
Rembulan itu mempesona, katamu.
Angsa itu putih, katamu.
Cabai itu pedas, katamu.
Pil itu pahit, katamu.
Tapi tahukah kamu bahwa cinta itu bisa muncul dalam beraneka warna.
Kenanga pun bisa merah dalam dunia cinta.
***
Demikianlah Artikel Kumpulan Puisi Cinta
Semoga bermanfaat :)
Dendam, benci, marah, kecewa kerap juga dirasakan oleh orang-orang yang sedang jatuh cinta. Biasanya perasaan begini pun akan dimunculkan melalui ekspresi bahasa puisi. Tak selalunya berupa rasa bahagia yang dirasakan oleh orang yang sedang jatuh cinta, perasaan sedih, sakit hati, cemburu, kecewa dan sebagainya pun banyak diungkapkan melalui bahasa-bahasa puisi. Aneka Koleksi Puisi Cinta tak hanya membuat yang membacanya akan berbunga-bunga, namun juga bisa merasa tersindir, cemburu, marah dan sebagainya. Berikut Kumpulan Puisi Cinta yang dapat Anda nikmati.
Setangkai Hujan
Hujan menari-nari di benakku
Menghembus sebuah kepedihan
Ada sakit yang tertinggal di tetesnya
Menenggelamkan kenangan
Aku cemburu
Pada awan yang berayun di langit
Yang meniupkan angin untuk hujan
Puisi ini isinya tentang curahan hati seseorang yang sedang patah hati. Dia merasa begitu sedih akan kisah cintanya yang harus berakhir. Setiap mengingat kenangan bersama kekasihnya, air mata selalu menetes. Dia ingin sekali mendapatkan orang atau kembali kepada orang yang dia cintai agar saling melengkapi satu sama lain.
***
Rerumputan Rindu
Senyummu yang telah mengundangku
Di atas rerumputan rindu
Di bawah langit yang tetap kelabu
Pernah kau dendang kelu
Sebuah sajak berirama lugu
Tentang janji semu
Aku masih tak mengerti
Dengan cerita yang kau karang
Sudahlah,
Buang saja sajak cintamu
Aku akan menunggumu di sebuah petang
Puisi ini bercerita tentang rasa patah hati dan marah kepada kekasihnya. Tergambar bahwa dia merasa sakit hati dengan pasangannya karena cintanya ternyata hanya bohong semata. Jadi “tokoh” dalam puisi ini ingin mengakhiri hubungan dengan pasangannya karena merasa sudah dikhianati.
***
Perjamuan Cinta
Di sebuah senja saat kau hadirkan perjamuan cinta
Sebilah rindu yang kukemas di menu kata
Ada hasrat menggugu di tabir waktu
tak jua aku ingat tentang sekuntum janji
kau pun lupa,
Aku barang kali terlupa menafsir janji semu
pada dinding sunyi enggan kau singgahi
tak sesekali kita bersua menautkan kata
Hingga aku dihantar pada kematian kelu
Aku hanya,
wujud cinta rumitmu
Inti puisi ini sama dengan dua puisi di atas, yaitu tentang patah hati. Walaupun judulnya adalah perjamuan cinta sebenarnya arti dari puisi ini sedih karena bercerita tentang sebuah penghianatan dari seorang kekasih.
***
Kekasih Jelmaan
Digelut mimpi di ambang pejam
Kekasihku larut di kelam
Di dekap dengkur malam
Di petang kemarin ia titip pucuk pesan
Setumpuk sajak lelap di pelukan
Tak jua menenangkan
Perih rintih menunggu kasih
Kekasih jelmaan taman selasih
Kuputuskan berlayar lena
Meski kekasih entah kemana
Mungkin malam nanti ia jengukku
Menjagakanku, membasuh sela-sela nadiku
Kekasih jelmaan di sini maksudnya adalah seseorang yang sangat mengharapkan memiliki pendamping. Dia sudah lama sekali mendambakan seorang kekasih yang datang kepadanya dan menjaga dia dengan penuh cinta.
***
Ketika Cinta
Ketika cinta akhirnya mengajakmu pada kekasih
Lalu kudapati janur itu mensketsa garis mimpimu
Berdoalah agar kekasihmu penghancur dosamu
Dalam lafal-lafal hening hari bahagia
Syahdan,
Temanilah kekasihmu merangkai detik-detik sunyi
Di rumah Sang Kekasih
Yang tak pernah kosong dari debu-debu tajam
Inti dari puisi ini adalah dalam memilih kekasih apalagi yang akan dijadikan sebagai teman hidup haruslah yang bisa membimbing kita. Kekasih atau calon pendamping hidup kita harus bisa membawa kita ke derajat tinggi Tuhan ketika meninggal kelak. Puisi ini juga memberi nasehat bahwa sebagai pasangan, Anda harus sama-sama beribadah agar Tuhan memberikan jalan yang terbaik kepada Anda dan pasangan Anda.
Kumpulan Puisi Cinta Pendek
Inilah beberapa kumpulan puisi cinta pendek. Meskipun pendek, maknanya tetap dalam jika benar-benar diresapi.
Tak Perlu Malu
Ketika air es mencair, air dingin pun mengalir.
Ketika rasa mau bergulir, keinginan untuk bersama pun mengukir.
***
The Golden Days
I thought love would be so complicated.
But when you said, “I will make the impossible possible,” I trust you.
I believe that the golden days will come.
I believe that we will be together.
I believe that I can see and touch your beautiful eyes.
I believe that those days will come soon. You’ll see how the power of love will find its way. I am waiting for the days and so are you.
***
Mata Indahmu
Tak sadarkah betapa indahnya matamu?
Tak tahukah betapa kuingin kau menatapku?
Tak inginkah kau bicara melalui matamu?
Mungkin hanya aku yang tahu betapa berharganya matamu.
Mungkin hanya aku yang begitu ingin memiliki tatapan kasih dari matamu.
***
Kau Ngerti Aku
Kelelahan mendaki jalan terjal berliku.
Keletihan mencari kedamaian hati.
Keputusasaan menanti kepastian.
Terlegakan oleh kata-katamu.
Kalimat-kalimat itu bagaikan air nan bening danau tenang di puncak gunung.
Kelapangan dadamu melonggarkan hatimu, mengirimkan curahan mutiara kata yang membuatku bangkit dari keterpurukan ini.
***
Into You
Time to remember, time to fly.
Time to know that a good and intensive communication will make love stronger.
How love will make difficult things look easy and simple.
***
Aku Butuh
Jauh hati, jauh mata
Jauh rasa, jauh cinta.
Aku butuh mengisi hatiku dengan rasa kasih.
Aku butuh menyentuh rasa cinta itu.
Tak inginku jauh hati dan mata.
Tak inginku jauh rasa, jauh cinta.
Aku butuh cinta.
***
Ku Tak Mampu
Bagaimana bisa kulupa kamu.
Bagaimana bisa ku tak merindukanmu.
Bagaimana bisa ku tak mengingatmu dalam benakku.
Sukmaku di sukmamu.
Jantungku di hatimu.
Ku tak mampu menepismu.
***
Waktu Kita
Kau genggam tanganku.
Kau belai rambut dan punggungku.
Kau katakan ungkap rasamu, “Istriku. Kau istriku kini.”
Waktu kita terasa banyak.
Waktu kita tak lagi maya.
Waktu kita kini kita rasa.
Kau harus tahu, kini akupun dapat berucap, “Suamiku. Kau suamimu kini.”
***
Kenanga Merah
Melati itu putih, katamu.
Mawar itu merah, katamu.
Rembulan itu mempesona, katamu.
Angsa itu putih, katamu.
Cabai itu pedas, katamu.
Pil itu pahit, katamu.
Tapi tahukah kamu bahwa cinta itu bisa muncul dalam beraneka warna.
Kenanga pun bisa merah dalam dunia cinta.
***
Demikianlah Artikel Kumpulan Puisi Cinta
Semoga bermanfaat :)